Perbedaan Makalah dan Skripsi Beserta Susunannya

Balerumah.com – Makalah dan skripsi memang sekilas hampir sama, tapi sebenarnya memiliki perbedaan dari segi penulisannya. Makalah biasanya dibuat sebagai tugas dari sekolah atau kampus, sedangkan skripsi adalah penugasan terakhir, atau tulisan ilmiah yang ditujukan sebagai syarat untuk mendapatkan gelar sarjana.

Via: Pixabay (edit) 
Makalah
Menurut KBBI, makalah adalah (1) tulisan resmi tentang suatu pokok yang dimaksudkan untuk dibacakan di muka umum dalam suatu persidangan dan yang sering disusun untuk diterbitkan. (2) Karya tulis pelajar atau mahasiswa sebagai laporan hasil pelaksanaan tugas sekolah atau perguruan tinggi.

Secara umum makalah adalah karya tulis ilmiah yang membahas tentang suatu masalah yang dibahas secara akademis berdasarkan data dan literatur yang ada, dengan menyajikannya secara rasio, empiris dan objektif. Sehingga karya tulis tersebut dapat kompeten dalam bidangnya.

Makalah yang benar, dalam penyusunannya adalah seperti di bawah ini:

1. Cover: Pada cover terdapat logo kampus/sekolah, judul, nama pengajar, nama penulis, nama sekolah dan tahun ajaran.

2. Kata Pengantar: Sebagai kalimat pembukaan darisebuah makalah. Di kata pengantar itu dijelaskan untuk apa membuat makalah, dan apa tujuannya. Sehingga jelas maksud dari penulisan makalah tersebut.

3. Daftar isi: Daftar isi mencangkup judul-judul yang ada di makalah. Ini sebagai penjelas dan memudahkan agar pembaca bisa melacak halaman dengan cepat.

4. Bab 1 Pendahuluan: Pada bagian ini terbagi menjadi 3 poin penting. Seperti latar belakang, rumusan masalah, dan tujuan.

5. Bab 2 Pembahasan: Pada bagian ini diisi dengan literature yang membahas tentang judul makalah, seperti pengertian, jenis, dan lain-lain.

6. Penutup: Pada bagian ini, bagian terakhir yang diisi dengan kesimpulan dan saran. Dua hal tersebut guna merangkum dan memberi masukan terhadap tema yang dibahas dalam makalah.

7. Daftar Pustaka: Di sini penulis mencantumkan dari mana saja sumber yang diambil dalam pembuatan makalah.

Baca juga: 
Skripsi
Menurut KBBI, skripsi adalah karangan ilmiah yang wajib oleh mahasiswa sebagai bagian dari persyaratan akhir pendidikan akademisnya.

Di Indonesia, skripsi memang istilah yang digunakan untuk jenjang sarjana dalam menempuh gelarnya. Jika mahasiswa telah lulus skripsi, dapat dimungkinkan mahasiswa tersebut juga telah lulus dan mendapatkan gelar sarjananya.

Adapun susunan skripsi adalah sebagai berikut:
1. Halaman judul (cover)
2. Kata Pengantar
3. Daftar Isi
4. Abstrak
5. Bab 1 Pendahuluan: Latar belakang, rumusan masalah, tujuan, dan manfaat penelitian
6. Bab 2 Tinjau pustaka: Review literatur, batasan konseptual, kerangka teoritis, dan hipotesis
7. Bab 3 Metodologi: Metode penelitian, teknik pengumpulan data, teknik analisis data
8. Bab 4 Pembahasan: Deskripsi hasil penelitian, analisis hasil penelitian, dan diskusi
9. Bab 5 Penutup: Kesimpulan, agenda riset lanjutan
10. Daftar pustaka dan lampiran

Demikianlah ulasan dari Bale Rumah, apabila artikel ini bermanfaat, silahkan bagikan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel