Ternyata 5 Pekerjaan Online Ini Tidak Memerlukan Ijazah

Balerumah.com - Dengan kemajuan teknologi, pekerjaan kini bisa kita lakukan secara online. Dan pastinya, pekerjaan tersebut juga tidak memerlukan ijazah sebagai syarat anda masuk kerja seperti pekerjaan lain.

Sebenarnya terkadang saya juga heran, apa yang dibanggakan dari ijazah jika perilakunya buruk dan bermalas-malasan?

gambar via: pixabay
Misalnya syarat bekerja di sebuah restoran. Biasanya hanya menerima syarat sebagai berikut:
- Diutamakan Wanita
- Min. Pendidikan SMA / SMK Sederajat
- Umur Maks 35 
- Berpenampilan menarik
- Diutamakan berpengalaman
- Dan lain-lain

Yang saya herankan adalah, mengapa bekerja di restoran kecil saja membutuhkan ijazah sebagai syarat? Padahal, apa yang diajarkan di SMA, dan Sederajat tidak ada kaitannya dengan pekerjaan di restoran. Kecuali SMK jurusan Tata boga yang menguasai bidangnya.

Maka dari itu, saya akan memberikan apa saja pekerjaan online tanpa membutuhkan ijazah kepada anda. Barangkali ijazah anda juga sedang ditahan di sebuah perusahaan, sehingga belum bisa mencari pekerjaan lain.

Pekerjaan Online Tanpa Membutuhkan Ijazah
Setidaknya ada 5 pekerjaan online yang dapat saya rangkum:

1. Menjadi Guru Online
Menjadi guru online, ada 2 hal yang anda perlukan, yaitu adalah keahlian dan jaringan sinyal yang cepat. Anda tidak perlu khawatir dengan keahlian anda dalam pelajaran, karena ketika mengajar, kita juga sesambil mengasah kemampuan.

Ada cukup banyak aplikasi mengajar online yang bisa anda pilih, salah satunya Ruang Guru yang sering kita dengar. Lalu ada juga yang belakangan ini ramai iklannya yaitu Superprof, dan ada juga Teman Pengajar, dan masih banyak lagi.

Intinya adalah, anda memiliki bakat atau keahlian yang bisa anda ajari kepada calon murid anda nantinya. Untuk agar tahu cara mengajar bagi guru baru, anda bisa baca di sini.

Jika anda bingung dengan materi apa yang akan anda ajarkan (karena bakat dalam pelajaran rendah), anda bisa masuk terlebih dahulu ke Superprof, di sana ada banyak pilihan yang bisa anda ajarkan kepada calon murid.

Bukan hanya mata pelajaran, tapi ada juga hobi, kesehatan, dan perilaku hidup. Untuk ta penuhu bagaimana dan apa saja tampilan di Superprof, anda bisa lihat di sini.

gambar via pixabay
2. Menulis di Blog
Menulis di blog bisa jadi pekejaan bagi anda yang suka menulis. Sebenarnya bukan hanya penghobi menulis, siapa saja yang memiliki niat, maka ia akan berusaha mempelajarinya. 

Menulis di blog juga pekerjaan online tanpa butuh ijazah, yang penting anda punya skil dan niat untuk menulis. Sekarang sudah banyak media yang menyediakan atau merekrut penulis untuk dibayar per1000 tayang artikelnta. Kalau dalam bahasa blogger disebut CPM.

Salah satu media menulis di bayar adalah meCKZINK, di sana anda bisa masuk dan menadaftarnya. Untuk harga per1000 tayangnya sebesar Rp. 5.000 cukup besar di banding dengan yang lain. Jika anda rajin menulis di sana dan memiliki ratusan artikel, anda bisa mendapatkan penghasilan yang tinggi.

Misalnya tiap artikel terdiri dari 100 viewers, dan anda memiliki 200 artikrel yang telah terbit. Maka jika dihitung 200 x 100 = 20.000, kemudian 20.000/1000 x 5.000 (harga per1000 tayang) =  Rp. 100.000,- perhariya. Cukup besar, bukan?

3. Penjual Foto
Jika anda yang suka memotret sesuatu, atau anda seorang fotografer, apakah anda tahu, bahwa ada satu aplikasi yang menerima foto anda untuk dijual? Maksudnya, anda memposting foto, dan ketika ada yang mendownload, anda mendapatkan royalti.

Mungkin ada banyak aplikasi yang tersedia. Namun saya menggunakan Shutterstock Contributor. Ingat! yan ada Contributornya jika anda ingin menjadi kontributor. Anda bisa memposting sebanyak-banyaknya. 

Namun, anda mesti perhatikan foto yang anda posting. Karena tim redaktur akan menyeleksi apakah foto anda layak diterbitkan atau tidak. Nanun jika tidak, pasti ada pemberitahuan dan juga masukan atas foto anda. Misalnya foto terlalu noice atau bagaimana.

gambar via pixabay
4. Konten Kreator
Anda mungkin suka melihat video di YouTube, Instagram, dan media sosial lainnya. Di sana, anda bisa membuatkan konten sesuai dengan hobi dan keinginan anda. 

Lalu, dari mana mendapatkan uangnya?

Nah, mungkin ini yang suka anda pikirkan. Padahal, banyak kok peluang mendapatkan uangnya. Kalau di YouTube, mungkin sudah jelas pendapaannya. Dari instagram, anda bisa membuka Paid Promote jika followers anda sudah banyak. Jangan salah, tarif PP di instagram yang followersnya banyak cukup mahal. Dari ratusan bahkan jutaan. Apalagi, akun anda sudah terkenal, pasti setiap hari ada saja yang Paid Promote.

gambar via: pixabay
5. Menjadi Freelancer
Freelanver adalah pekerja lepas. Pekerjaan ini bisa dilakukan secara online maupun offline. Sekarang, sudah banyak yang website yang menyediakan pekerja lepas. Salah satunya yang saya ikuti adalah Fiver. 


Di sana, anda bisa membuka jasa seperti tulis, edit foto, logo dan video. 

Jika anda memiliki kelebihan dalam kategori tertentu, silahkan anda coba. Dari pengalaman teman, mereka yang bergabung di fiver mendapatkan belasan juta tiap bulannya. Tunggu apa lagi? Silahkan anda yang mencobanya.

Baca juga:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel